ANGIN SEGAR DI KLUB DIDONG KEMARA

  • Feb 29, 2020
  • kung

Kung. Didong adalah salah satu kesenian tradisional masyarakat Gayo yang masih bertahan hingga zaman modern ini yang mempunyai sosial dan perhatian yang tinggi dari setiap lapisan masyarakat. Didong juga merupakan perpaduan antara seni tari dan seni suara dengan unsur sastra berupa syair-syair sebagai unsur utamanya. Kemara bujang merupakan klub didong ternama di Aceh Tengah dari dulu hingga saat sekarang ini masih banyak penggemarnya karena syairnya sangat indah menurut pandangan masyarakat. Klub didong Kemara Bujang dirancanakan akan tampil pada malam penutupan Pacuan Kuda di Belang Bebangka dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Ke-443 Kota Takengon, seperti biasanya malam sebelum tampil mereka (Klub Kemara) pastinya malaksanakan latihan sambil bersilaturahim sesama "ceh' dan "penepok'. Pada latihan kali ini ada yang menarik dari biasanya bagi masyarakat kampung Kung yaitu bergabungnya kembali 'Ceh Ijan dan Ceh Ismadi', yang sudah hampir sepuluh tahun mereka berdua sibuk membina klub didong masing-masing, namun untuk kedepannya dikabarkan akan bergabung menjadi satu klub. (KIK- 29/02/2020)