PENYEMPROTAN MASJID DILAKUKAN SETIAP HARI

  • May 05, 2020
  • kung

Kung, Tim penanggulangan covid-19 Kampung bekerja sama dengan petugas kebersihan Masjid (kadam) dalam malaksanakan kegiatan siaga kesehatan khususnya di Masjid Qawi Kampung Kung Kecamatan Pegasing Kabupaten Aceh Tengah, Mengingat pada bulan ramadhan kunjungan jemaah ketempat ibadah meningkat dari hari-hari biasanya. Pada kegiatan ini Tim Relawan bersama Kadam Masjid malaksanakan pembersihan dan penyemprotan desinfektan setiap hari, berhubung Masjid Qawi berada di pinggir jalan lintas Kabupaten sehingga memungkinkan tempat berteduhnya para musafir atau orang yang sedang dalam perjalanan, oleh karena itu sejumlah peralatan dan bahan untuk penyemprotan sudah diserahkan kepada petugas kebersihan masjid tersebut. Reje Kampung Kung Irham, A.Ma.Pd mengatakan dalam bulan Ramadhan ini kunjungan jemaah  kemasjid masih seperti biasnya memang sedikit menurun dari tahun sebelumnya dan kita semua mengerti alasannya mengapa, begitu juga dengan sholat tarawih masih berlangsung setiap malamnya hanya saja perlengkapan sholat (sajhadah) dibawa masing-masing oleh warga dan kegiatan ceramah yang kita tiadakan, sebab itu kita berharap kondisi Masjid  agar selalu bersih dan steril tegasnya. (KIK-05/05/2020).